Tuesday, 7 July 2015

Membedakan Bakso Daging Sapi dengan Daging Babi

Aspal.id - Info yang satu ini menurut aku cukup penting untuk kamu ketahui Sob. Karena makanan yang satu ini merupakan makanan favorit bagi masyarakat Indonesia. Tentunya Sobat sekalian juga setuju jika yang saya maksud dengan makanan favorit itu adalah Bakso.

Sudah sering kali terjadi dan terus berulang kembali kasus-kasus tentang Bakso daging Babi, tentunya ini sangat meresahkan dan merugikan kita selaku konsumen ya Sob, apalagi bagi yang beragama Islam.


Ketika di Ibu kota dihebohkan dengan temuan Bakso Babi, didaerah-daerah juga sudah gempar dengan Bakso bab tersebut, termasuk didaerah tempat tinggal saya. Sampai-sampai warung bakso yang terbukti jual bakso babi ditutup. 

Menurut aku, Kasus seperti ini masih akan tetap terjadi dan terus terulang lagi selagi Oknum Aspal masih ada, dan pemerintah pun tidak setiap saat bisa mengawasi warung-warung bakso yang ada. Nah, jika sobat masih mau menikmati lezatnya Bakso tanpa ragu-ragu apakah itu sapi atau bakso babi, Berikut cara membedakan bakso babi dan bakso babi yang perlu sobat ketahui :

1. Kenali Lewat Aroma

Setelah bakso daging babi direbus di dalam dandang, biasaya aroma khas daging babi akan tercium. Pada umumnya, daging babi beraroma lebih amis dibandingkan dengan daging sapi. Untuk itu, Anda patut waspada jika aroma bakso tak seperti aroma bakso daging sapi seperti biasanya.

2. Cermati tekstur bakso 

Daging babi celeng memiliki tekstur lebih kasar. Jika dijadikan bakso, maka akan mudah pecah bila ditusuk sendok. Jika sobat memakan bakso yang sudah terlihat seperti itu, maka lebih baik berhenti memakannya. Bisa saja bakso tersebut memang dicampuri dengan daging babi.

3. Rasanya berbeda

Jika bakso tersebut sudah tercampur degan daging babi, maka rasanya pun sedikit berbeda. Bakso tersebut, saat dikonsumsi akan terasa lebih gurih. Namun, ada juga pedagang bakso yang licik dengan menambahkan bawang putih untuk menghilangkan ciri khas bau daging babi tersebut.

4. Harganya lebih murah

Anda patut mencurigai harga bakso yang dijual murah di pasaran. Bakso oplosan yang dijual pasaran itu bisa saja mengandung babi karena dijual murah. Bakso oplosan biasanya dijual seharga Rp. 300 hingga Rp. 1.500 per butir, sesuai ukuran. Sedangkan, bakso sapi ukuran terkecil biasanya dijual dengan harga Rp. 1000 per butir. Agar tidak tertipu bakso tersebut mengandung babi atau tidak, alangkah baiknya membeli bakso yang sudah dikemas saja dan terdapat tulisan halalnya.

Itulah cara membedakan Bakso Daging Sapi dan Bakso Daging Babi, jika sobat punya pengalaman cara membedakannya, boleh ditambahkan di kolom komentar yaa.. 
Ets.. sebagai tambahan, untuk obat yang tinggal di daerah perkotaan, hati-hati juga dengan kemungkinan adanya bakso daging Tikus. 
Tetap ingat, Jadilah konsumen teliti dan cerdas serta Anti Tipu-Tipu.. :)


1 comment:

  1. Terimakasih infonya gan, jadi mesin bakso saya tidak nganggur dirumah :D

    ReplyDelete